Bazar Kreatif Bintang Gemilang, Dapatkan Perhatian dan Respon Positif dari Masyarakat

Bazar Murah di Tangerang
Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Tangerang, Ujang Sudiartono, Saat Menyapa secara langsung di lokasi bazar kreatif Bintang Gemilang, ( Photo: Yanuar )

BantenNet.com, KABUPATEN TANGERANG – Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Tangerang, Ujang Sudiartono, menutup secara langsung bazar kreatif Bintang Gemilang, yang digelar sejak 3 Desember 2021.

Bazar yang berlangsung 3 hari ini, mendapat perhatian dan respons positif dari masyarakat. Hal ini dapat terlihat dari antusiasme masyarakat  membeli berbagai produk, sehingga penjualannya  mengalami peningkatan

“Alhamdulillah selama berjalannya bazar meskipun di waktu yang singkat, terlihat ada peningkatan omzet penjualan teman-teman UMKM ataupun IKM,” kata Ujang Sudiartono saat ditemui, Minggu (5/12/2021).

Ujang mengatakan, perlu diketahui bahwa bazar ini memasarkan semua produk dari 4 komunitas, yaitu Komunitas Komamintang yang berkaitan dengan makanan dan minuman, kemudian Komunitas Alkata berkaitan dengan alas kaki, sepatu dan lainnya, ada pula Komunitas Ikraf berkaitan dengan industri Kreatif dan juga Komunitas Kompak berkaitan dengan fashion dan craft. Semua yang dihadirkan dalam bazar adalah produk-produk dari komunitas tersebut.

Kedepan, ia berharap grafik pandemi COVID-19 bisa terus melandai untuk Kabupaten Tangerang sehingga kegiatan offline seperti bazar juga bisa dilakukan di tahun yang akan datang.

“Tidak hanya dipamerkan dalam bazar saja, Gerai Tangerang Gemilang juga bisa membuat produk-produk yang dihasilkan teman-teman komunitas di Kabupaten Tangerang terus berkembang dan tersebar luas,” ungkapnya.

Di tempat yang sama, Kepala Bidang Perdagangan pada Dinas Perindustrian dan Perdagangan, Iskandar Nordat menjelaskan, Gerai Tangerang Gemilang merupakan rumah bagi para pelaku usaha di Kabupaten Tangerang. Maka, dari itu, promosi dagang (produk lokal Kabupaten Tangerang) tidak hanya sampai bazar ini saja, namun akan berlangsung terus menerus. Sehingga pergerakan ekonomi dari sektor UMKM dapat berjalan dengan baik.

“Ke depannya beberapa Perangkat Daerah (PD) yg berkaitan juga harus saling bersinergi, meskipun beberapa PD juga sudah mendukung, seperti Disporabudpar yang juga menampilkan pentas seni dan budaya sedari awal pelaksanaan bazar,” tuturnya.

 

 

>yan