BantenNet, Kabupaten Tangerang – Pemdes Pondok jaya Gelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbangdes) Tahun 2023 pemerintah Desa Pondok jaya Kecamatan Sepatan Dalam Rangka Pembahasan Rancangan RKPDESA Tahun 2024 anggaran Daftar usulan RKPDes (DU-RKPDes 2025) tempat Aula Desa pondok jaya. Rabu (20/09/2023)
Turut hadir kepala Desa pondok jaya Deri dermawan, Sekretaris Desa, Rian kaur perencana Desa pondok jaya Asep Supriyadi, serta staf dari bidang pembangunan dan perencanaan Kecamatan Sepatan, Binamas Acep, Babinsa johari, ketua karang taruna Pondok jaya, RT RW se-desa pondok jaya dan Anggota BPD Desa pondok jaya.
Kades pondok jaya Deri dermawan, menuturkan bahwa musrenbang ini setiap tahunnya pasti dilaksanakan, guna untuk menyerap aspirasi dan usulan para warga dan RT RW desa pondok jaya.
“Selain itu kami akan prioritaskan penerangan jalan umum (PJU) dan jalan jalan desa, serta perehaban jalan yang sudah tidak layak lagi, maka apa yang diusulkan oleh RT RW soal pembangun jalan desa, nantinya akan ada pembahasan di musrenbang kecamatan,” katanya.
Kemudian setiap usulan harus mengajukan dua tahun sebelumnya, maka usulan tahun 2023 ini untuk di bahas dalam rapat musrenbang kecamatan tahun 2025 ujarnya.
Ia juga menegaskan jangan pernah bosan untuk ikut melakukan rapat musrenbangdes, serta memberikan usulan usulan soal insfrastruktur pembangunan jalan Desa
“Jangan pernah bosan dengan adanya rapat Musrenbangdes karena itu semua wajib kita lakukan setiap tahunnya. ” pungkasnya.
Selanjutnya Sekdes Pondok jaya Rian, menurutnya bahwa apa yang diusulkan para RT RW serta masyarakat pondok jaya fokus pada insfrastruktur jalan Desa dan perbaikan jalan yang sudah tidak layak, ucapnya.
Karena pembangunan insfrastruktur sangat prioritas kami sebagai pemerintah desa, namun segala sesuatunya akan di godok kembali dirapat musrenbang kecamatan sepatan.
“Kami berharap apa yang diusulkan oleh para Rt Rw bisa di realisasi ditahun 2024, dan bisa memberikan pembangunan di desa pondok jaya lebih baik.” pungkasnya.
>Abt