BantenNet.Com. KABUPATEN TANGERANG – Penemuan sosok mayat laki laki dewasa dalam kondisi terlentang didaerah perumahan Bumi Indah, Selasa ( 27 / 2 ) di Lapangan Bola Perum Bumi Indah Tahap 2 Kelurahan Kuta Baru Kec Pasar Kemis Kab. Tangerang.
Dari keterangan saksi bernama Suwinoto Karyawan swasta menjelasakan,” Sosok mayat laki laki berkisar berumur 63 tahun bernama Daroji dengan tubuh gempal ( gendut ) ditemukan di sebuah lapangan bola yang berair dan becek itu sudah tidak bernyawa,” terangnya
” Tepatnya Pada hari Senin ( 26 / 2 / 2018 ) korban pamit kepada anaknya untuk mencari rumput untuk dijadikan obat herbal namun sampai sore hari korban tidak kunjung pulang ke rumahnya” ujar Hidayat Kepada BantenNet.com di kediamannya.
lanjutnya ” Anak anaknyapun sudah berusaha untuk mencarinya, tapi tidak kunjung ketemu dan pada selasa (27/2) sekitar pukul 15.00 wib telah ditemukan sudah tidak bernyawa, ketika mendapatkan kabar dari tetangganya”
Menurut informasi dari salah satu Security Perumahan Bumi Indah Miftahul ,kepada BantenNet.com, Bahwa sosok laki laki tersebut merupakan warga perum bumi indah tahap 3 yqng hilang, sudah dua hari sosok lelaki itu mengidap penyakit Epilepsi ( Ayan ),” Terangnya.
Akhirnya kami dari security bersama warha yang melihat langsung sosok lelaki bernama Kosasih tersebut sudah menjadi mayat dalam keadaan tersungkur wajahnya mengarah telungkup, dan di mulutnya mengeluarkan busa dan berusaha untuk menghubungi pihak kepolisian dan keluarga yang dapat kami hubungi,paparnya
“Tidak lama kemudian pihak kepolisian dari Polsek Pasar Kemis Kab Tangerang tiba di lokasi TKP dan langsung mengidetifikasi korban atas informasi dari saksi saksi di TKP yg memberikan laporan, pihak keluarga korban langsung melakukan pemakamkan malam ini juga” jelas Miftahul.
> rif