BantenNet, TANGERANG – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang di dalam bulan suci Ramadhan akan terus mencari dan menelusuri jejak Ratusan Kendaraan Dinas (Randis) milik Pemkab Tangerang yang diduga “Raib” belum diketahui keberadaannya.
Bahkan Pemkab Tangerang melalui Inspektorat bersama Organisasi Perangkat Daerah (OPD) berencana membuat Satuan Tugas (Satgas). Sebab dari 696 Randis yang tidak diketahui keberadaannya baru 75 persen yang ditemukan.
Hal ini disampaikan Tini Wartini selaku Inspektur Inspektorat Kabupaten Tangerang kepada Awak Media mengaku masih ada PR yakni menelusuri keberadaan Randis yang belum diketahui keberadaannya ke OPD terkait.
Tini menjelaskan,”Prosesnya mulai dari sensus, validasi hingga verifikasi ke sejumlah OPD. Dan dari hasil penelusuran Tim kami di lapangan, dari Ratusan Randis tersebut baru ditemukan sekitar 75 persen,” jelasnya
“Artinya dari hampir 75 persen yang sudah ada hasil dari verifikasi BPKAD,”ucapnya (01/03/2025).
Sisanya masih kami lakukan pencarian, karena Randis tersebut belum bisa dinyatakan hilang, jika belum diketahui kejelasan keberadaannya.l
“Bulan Ramadhan ini kita akan cari lagi, lalu secepatnya dibentuk Satgas di OPD.”Sekali lagi belum dinyatakan hilang tapi belum ditemukan,”ungkap Tini.
Tini Wartini juga membeberkan kendala dan kesulitan untuk menelusuri keberadaan Randis tersebut , diantaranya saat barang beralih ke OPD tapi belum diserah terimakan, ada juga sebaliknya pengguna barang tidak membuat laporan ke OPD saat menggunakan kendaraan tersebut,” ungkapnya.
“Misalnya kendaraannya pindah ke OPD, dari OPD belum terima serah terimanya. Di satu sisi, ada di OPD serah terimanya ada, barangnya tidak ada,” ujarnya
“Ditelusuri mungkin yang bawa mobil gak lapor ke OPD yang ditempatkannya, itu aja sih,” tambahnya.
Tini menambahkan, mudah – mudahan dengan dibuatnya Satgas diharapkan dapat menelusuri keberadaan Randis yang saat ini belum ditemukan.
“Jadi kita buat Satgas bersama OPD untuk menelusuri, yang ada catatannya di OPD (tapi) barang ya gak ada. Di tambah dengan OPD yang kendaraannya ada tapi tidak tercatat,”tutupnya.
Diketahui, sebelumnya, Sebanyak 708 unit Randis milik Pemkab Tangerang menjadi temuan BPK Provinsi Banten Tahun lalu. Dari total kurang lebih 708 Unit 4 diantaranya saat ini dalam proses Tuntutan Perbendaharaan dan Tuntutan Ganti Rugi atau TP/ TGR dan 8 diantaranya dinyatakan hilang.
Sisanya sebanyak 696 Unit kendaraan tidak diketahui keberadaannya dan nilainya mencapai sekitar Rp 44.468.994.461.(Empat Puluh Empat Milyar, Empat Ratus Enam puluh Delapan Juta, Sembilan Ratus Sembilan Puluh Empat Ribu, Empat Ratus Enam Puluh Satu Rupiah),” ujarnya mengakhiri
> mul