banner 468x60
Banten RayaPeristiwa

Gardu Listrik Diduga Milik PLN Meledak, Warga Panik

56
kebakaran Gardu Listrik terjadi di Kampung Pecinan Desa Ketapang Kecamatan Mauk, (dok.Foto: BantenNet)
banner 468x60

BantenNet,  TANGERANG – Peristiwa kebakaran Gardu Listrik terjadi di Kampung Pecinan Desa Ketapang Kecamatan Mauk, membuat sejumlah warga masyarakat sekitar merasa ketakutan dan mengalami trauma psikis

Gardu listrik milik PLN yang meledak diduga menjadi penyebab kebakaran, Sebelum meledak, gardu listrik itu kerap berbunyi. “Ini gardu sering keluar suara ‘tak tak tak’. Kami sebagai warga merasa sangat ketakutan sekali,” ujar Abil, saat ditemui di lokasi senin malam 3 maret 2025

banner 300x600

“Nah kenapa ini tiba – tiba meledak keluar asap. Lama – kelamaan malah semakin membesar jadi api, kejadian tersebut sekitar pukul 21:30 wib senin malam ” lanjutnya lagi

Abil menyampaikan bahwa bunyi yang berasal dari gardu listrik PLN itu telah berlangsung sekitar 2 Minggu lalu, Warga sekitar sesungguhnya sudah sering mengajukan komplain kepada pihak PLN. “Sering kami (lapor), karena pernah terjadi meledak. Kemudian mati lampu semua dia (pihak PLN) datang, udah nyala pulang lagi,” jelasnya

Menurut dia, kebakaran bermula saat gardu tersebut meledak dan menimbulkan api. Tak lama, kebakaran terjadi dan menimbulkan ledakan kencang dan percikan api kemana – mana,” ucapnya

Insiden itu juga sudah dilaporkan ke petugas damkar, guna memadamkan si jago merah. Ia juga memastikan, tak ada korban jiwa dalam insiden tersebut.

> mul

banner 300250
banner 468x60
Exit mobile version